Buka Puasa Bersama, Bupati Kediri Tampung Keluhan Warga dan Beri Bantuan

0
10

Mainberita – Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramana, bersama Wakil Bupati Dewi Mariya Ulfa, menggelar buka puasa bersama masyarakat dari berbagai elemen di lapangan belakang Kantor Pemkab Kediri pada Jumat (7/3/2025) sore.

Dalam acara ini, Mas Dhito seperti biasa membuka ruang bagi warga untuk menyampaikan keluhan dan aspirasinya.

Salah satu warga, Sri Endah Wahyuni dari Desa Menang, Kecamatan Pagu, mengungkapkan permasalahan sungai di dekat rumahnya yang mengalami kerusakan akibat ambrolnya pelengsengan.

Selain itu, ranting dan sampah yang menumpuk menyebabkan aliran air terhambat, sehingga dikhawatirkan meluap saat hujan deras. Menanggapi hal ini, Mas Dhito langsung menginstruksikan dinas terkait untuk menindaklanjuti permasalahan tersebut.

Baca Juga  Wali Kota Blitar Bagikan Bingkisan Lebaran untuk Tukang Becak dan Juru Parkir

Selain menampung keluhan, Mas Dhito juga mendengar cerita kehidupan Sri yang bekerja sebagai tukang pijat, pembuat kasur, serta penjual makanan untuk mencukupi kebutuhan keluarganya. Ia mengaku membutuhkan bantuan rombong untuk usaha mi pedas yang dijalankannya bersama anaknya.

Mendengar hal ini, Mas Dhito berjanji akan membantu pengembangan usaha Sri serta memberikan beasiswa untuk kedua anaknya yang masih bersekolah.

 

Mas Dhito mengapresiasi kepedulian Sri yang lebih mengutamakan kepentingan masyarakat dibandingkan kebutuhannya sendiri.

Ia berharap dukungan yang diberikan dapat membantu meningkatkan kesejahteraan Sri dan keluarganya, serta menjadi inspirasi bagi warga lainnya. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here