Cerai dengan Baim Wong, Paula Verhoeven Akui Kesalahan Berduaan dengan Pria Bukan Muhrim

0
4
Baim Wong dan Paula

Mainberita – Paula Verhoeven mengonfirmasi kabar bahwa dirinya pernah berada satu kamar bersama seorang pria yang bukan muhrim, yang diduga merupakan sahabat dekat Baim Wong.

Ia tidak menampik kejadian tersebut dan mengakui bahwa itu merupakan sebuah kekhilafan akibat keterbatasan pemahaman agama yang dimilikinya.

Dalam pernyataannya yang dikutip dari kanal YouTube Curhat Bang Denny Sumargo pada Rabu (23/4/2025), Paula menjelaskan bahwa kehadiran pria tersebut di rumah bukan tanpa izin.

Menurutnya, Baim Wong—mantan suaminya—sendirilah yang memberi izin kepada pria itu untuk tinggal bersama mereka.

“Muncul isu soal CCTV dan laki-laki di kamar itu. Di sini aku mau jelaskan bahwa keberadaannya di rumah itu adalah atas izin mantan suamiku,” ungkap Paula.

Baca Juga  Baim Wong Tegaskan Kondisi Sehat Usai Isu Gangguan Kepribadian

Pria yang disebut-sebut adalah Niko Surya itu sudah berteman lama dengan Paula dan Baim, bahkan dianggap sebagai keluarga sendiri. Paula menambahkan bahwa istrinya juga memiliki hubungan yang baik dengan mereka.

“Pertemanan kami sudah berlangsung puluhan tahun, jadi sudah seperti saudara. Istrinya pun akrab dengan kami,” katanya.

Paula juga mengungkapkan bahwa pria tersebut kerap menjadi penengah saat ada masalah dalam rumah tangganya dengan Baim.

Ia menyebut keterlibatannya dalam hubungan mereka sudah terjadi sejak awal pernikahan.

“Kalau ada masalah, dia itu sering jadi penengah. Memang sudah dari awal dilibatkan,” jelasnya.

Meski demikian, Paula menegaskan bahwa dirinya tidak membenarkan situasi di mana ia berduaan dengan pria tersebut.

Baca Juga  Aktor Legendaris Malaysia Pemeran Walid Ternyata Pernah Digilai Wanita 

Ia menyadari bahwa apa yang terjadi bisa menimbulkan kesalahpahaman, meskipun Baim sendiri yang memperbolehkan pria itu berada di rumah mereka.

“Aku sebagai istri cuma mengikuti saja, karena yang mengizinkan juga beliau. Tapi aku juga tidak membenarkan keadaannya,” pungkasnya. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here