Dari pihak Indonesia, tampak Duta Besar RI di Brasilia Edi Yusup dan Atase Pertahanan KBRI Brasilia Kolonel Rizal Ashwam hadir mendampingi.
Usai prosesi penyambutan, Prabowo langsung menuju hotel tempatnya menginap selama rangkaian acara di Rio de Janeiro.
Dalam lawatan ini, Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya turut mendampingi Presiden. Sebelumnya, Prabowo juga sempat melakukan kunjungan kenegaraan ke Arab Saudi dan bertemu dengan Putra Mahkota sekaligus Perdana Menteri Arab Saudi, Pangeran Mohammed bin Salman bin Abdulaziz Al Saud (MBS) di Istana Al-Salam, Jeddah.
1 2

