Mainberita – Komunitas musik Darah Biru di Kota Blitar memiliki cara unik untuk menyemarakkan malam takbir Lebaran 2025.
Sejumlah musisi di kota tersebut menggelar parade drum di halaman Pasar Legi Kota Blitar pada Minggu, 30 Maret 2025.
Dilansir dari Blitaran.co, Yasa Kurniawanto, Wakil Ketua Komisi 1 DPRD Kota Blitar sekaligus penginisiasi acara, mengungkapkan bahwa parade drum ini sepenuhnya merupakan inisiatif dari komunitas musik lokal.
Melalui kegiatan ini, mereka berharap pemerintah dapat lebih memperhatikan para musisi di Kota Blitar dan memberikan wadah bagi mereka untuk berkembang.
1 2

