“Rais Aam KH Miftachul Akhyar dan Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf juga akan datang.
Beberapa menteri telah terkonfirmasi sebagai narasumber, seperti Menteri Agama, Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Menteri Kesehatan, Menteri Koperasi, Menteri Sosial, Menteri Desa, serta Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA),” ungkap Khofifah.
Ia menambahkan bahwa Muslimat NU selama ini memiliki hubungan kemitraan yang erat dengan para menteri tersebut.
Oleh karena itu, kehadiran mereka dalam kongres ini diharapkan dapat memberikan wawasan dan dukungan bagi para anggota Muslimat NU.
Sebagai tuan rumah, Khofifah juga menyampaikan permohonan maaf kepada para pengguna jalan di sekitar Frontage Road sisi Timur Jalan Ahmad Yani, karena kehadiran ribuan peserta diperkirakan akan menyebabkan kepadatan lalu lintas. (*)

