Lebih lanjut, Presiden Prabowo mengajak seluruh rakyat untuk tidak takut melaporkan penyimpangan yang dilakukan oleh para pejabat. Ia menekankan bahwa tidak seharusnya masih ada kemiskinan dan kelaparan di Indonesia.
“Kalau melihat ada pemimpin atau pejabat yang menyalahgunakan kekuasaan, jangan ragu untuk melaporkannya,” tegasnya.
Menurutnya, kemajuan teknologi telah memberi masyarakat alat yang kuat untuk mengawasi jalannya pemerintahan.
Ia pun mendorong warga, termasuk yang di pedesaan, untuk memanfaatkan teknologi guna mendokumentasikan dan menyuarakan kebenaran.
“Kini siapa pun bisa merekam dan menyebarkan bukti lewat gadget. Jangan biarkan penyimpangan terjadi, jangan biarkan pejabat semena-mena,” pungkasnya. (*)

