Satpol PP Kabupaten Tulungagung akan fokus pada pengamanan kawasan keramaian, pusat perbelanjaan, lokasi ibadah, objek wisata, hingga pengawasan aktivitas masyarakat selama malam pergantian tahun. Selain itu, Satpol PP juga disiagakan untuk mendukung pengaturan ketertiban lalu lintas non-teknis serta penanganan potensi gangguan trantibum.
Apel gelar pasukan Operasi Lilin Semeru 2025 ini sekaligus menjadi momentum konsolidasi dan penyamaan persepsi antarinstansi, agar seluruh personel yang terlibat dapat bergerak cepat, humanis, dan terkoordinasi dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat.
Dengan sinergi yang kuat antara Polres Tulungagung dan seluruh unsur pendukung, termasuk Satpol PP, diharapkan perayaan Natal dan Tahun Baru di Kabupaten Tulungagung dapat berlangsung aman, tertib, dan kondusif.

