
Tim yang terlibat dalam debut perdana ini terdiri dari Adimas, Novanda, Tamara, Eny, Igho, dan Dary. Enam nama yang kini menjadi saksi sejarah langkah awal PS Padel Crue di panggung kompetitif.
Lebih dari sekadar pertandingan, keikutsertaan ini menjadi simbol bahwa olahraga baru pun bisa tumbuh di Tulungagung jika dibarengi keberanian, konsistensi, dan rasa ingin belajar. Padel bukan lagi sekadar tren kota besar, ia mulai menemukan rumahnya di komunitas lokal.
Dan sekali lagi, Tulungagung membuktikan satu hal bahwa Tulungagung gak bisa diam. Kota kecil yang terus bergerak, mencoba, belajar, dan siap mencetak cerita baru di setiap halaman
1 2

