“Kami sangat mengapresiasi semangat warga Gesikan dan NU yang terus menjaga nilai kebersamaan dan gotong royong,” katanya.
Suasana makin meriah dengan penampilan drumband dari SDN 1, 2, dan 3 Gesikan, serta hiburan musik dari Asyifa Balasik. Tak ketinggalan, panitia juga menyiapkan puluhan doorprize menarik bagi peserta yang beruntung.
Kemeriahan acara ini tak lepas dari dukungan berbagai pihak, termasuk pemerintah desa, lembaga pendidikan, serta warga sekitar yang antusias memeriahkan momentum Hari Santri Nasional.
“Semoga semangat santri dan warga Gesikan ini menjadi inspirasi bagi desa-desa lain di Tulungagung,” tutup Wabup Baharudin. (ari)
1 2

